-->
pasang

PDAM Bengkalis Berharap Pemkab Mempercepat Penyelesaian 4 Aset PDAM

Direktur PDAM Bengkalis M Yunus.
Gemariau.com, Bengkalis - Mengenai 4 aset PDAM yang saat ini masih terkatung-katung dan belum jelas surat penyerahan pengelolaannya diminta agar diselesaikan. Hal ini dikatakan Direktur PDAM Bengkalis M Yunus saat dikonfirmasi sejumlah wartawan Kamis (12/5).

"Di provinsi Riau, hanya tinggal Bengkalis saja yang belum melakukan penyelesaian bantuan aset dari APBN tersebut," ujar Yunus.

Dikatakannya, PDAM Bengkalis berharap agar Pemkab Bengkalis melalui bagian perlengkapan mempercepat penyelesaian empat aset PDAM tersebut.

"Diantaranya bantuan aset yang belum jelas penyelesaiannya yakni Intake dan pengelolaan yang ada di Rupat, Batu Panjang sepenuhnya dibangun oleh APBN dan sudah kita pakai sejak tahun 2014, Intake dan pengelolaan yang di Siak Kecil juga sudah kita pakai," katanya.

Sambungnya, "Aset selanjutnya Jaringan pipa distribusi di Cik mas Ayu dan Parit Bangkung ini juga sudah kita pakai, satu lagi jaringan pipa distribusi sepanjang 5 kilo di Duri, ini belum kita pakai. Ini keempat aset yang penyelesaiannya masih terkendala," paparnya

Dikatakan dia, jika penyelesaian bisa dilakukan maka pembangunan aset dari anggaran APBN selanjutnya juga bisa dilaksanakan.

"Tahun ini ada dianggarkan untuk pembangunan aset PDAM Bengkalis pada APBN. Namun masih bertanda bintang, belum bisa dilaksanakan jika penyeselaian bantuan Aset tahun tahun sebelumnya tidak diselesaikan," tutup Yunus. (hr)

0 Response to "PDAM Bengkalis Berharap Pemkab Mempercepat Penyelesaian 4 Aset PDAM"

Posting Komentar