Bupati Rohil H. Suyatno AMp. |
Menurut keterangan Bupati Rohil, Suyatno, A.Mp, calon direksi BUMD harus lulus fit and proper test. Yang paling penting, mampu mendongkrak PAD dan mempunyai sifat jujur, profesional serta berkualitas.
"Kita membuka kesempatan untuk calon direksi BUMD pada April ini, karena jabatan direksi yang sekarang ini akan berakhir," kata Suyatno, Senin (11/4/2016).
Dia menyebutkan, Pemkab akan membentuk tim seleksi calon direksi BUMD untuk membuat soal dan pemeriksaan hasil ujian serta tes tertulis dan tes wawancara yang materinya berdasarkan ketentuan perundang-undangan.
"Seharusnya tahapan seleksi dilaksanakan bulan Maret. Tapi, kita upayakan bulan ini bisa terlaksana," ujarnya.
Masih dikatakan Suyatno, tim seleksi akan melibatkan unsur akademisi, eksekutif, legislatif, profesional dan unsur tokoh masyarakat sebagai bentuk keterwakilan dalam merekrut calon direksi.
Tim seleksi ini akan bekerja dengan membentuk workshop, pengumuman pendaftaran, seleksi berkas, penyampaian hasil berkas, paparan visi-misi, pleno tim, pengumuman calon terpilih dan pengajuan calon terpilih ke pemilik saham serta pengukuhan atau Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).(zl)
0 Response to "Pemkab Rohil Buka Peluang Semua WNI Jabat Direksi BUMD"
Posting Komentar