-->
pasang

Panitia Pemilihan Calon Gubernur BEM Fakultas Ekonomi UPP Rohul Gelar Debat Kandidat


Panitia Pemilihan foto bersama Tiga pasangan 
calon Kandidat Gubernur BEM-FE UPP Rohul.

Gemariau.com, Pasirpengaraian - Untuk memilih Pimpinan baru, Panitia Pemilihan Raya Umum Mahasiswa (PPRUM) menggelar debat kandidat Calon Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ekonomi Universitas Pasir Pengaraian (UPP) bertempat di Lobi Fakultas Ekonomi, Kamis (14/4/2016) kemarin.

Debat yang di ikuti oleh tiga pasangan calon ini dimulai sekitar pukul 11.00 Wib dengan tema "Bersama kita wujudkan pesta Demokrasi yang jujur dan tertib demi terwujudnya Fakultas Ekonomi yang kreatif dan berprestasi".

Ivent tahunan ini merupakan rangkaian kegiatan yang diselengarakan oleh Panitia Pemilihan Raya Umum Mahasiswa (PPRUM) yang merupakan bentukan hasil kerjasama antara BEM dan BLM Fakultas Ekonomi.

Dalam debat terbuka itu, acara dirangkai dalam bentuk tanya jawab dengan tiga orang komentator yaitu ibu Yulfita Aini, SE. MM selaku Dekan Fakultas Ekonomi, Ahok Alfabeta, SE. MM selaku pembina kemahasiswaan dan terakhir, Gubernur BEM periode 2015-2016 Wikki Yuliandra dengan di pimpin satu orang moderator Theresia Irma Cahyani.

Pada pelaksanaannya para calon dan wakil calon BEM dipersilahkan untuk memaparkan visi dan misi mereka masing-masing untuk dijadikan salah satu pembahasan dalam debat kandidat tersebut. Seperti memaparkan terkait program-program yang akan dilaksanakan nantinya agar bisa memiliki manfaat yang positif bagi mahasiswa yang ada di Fakultas Ekonomi Universitas Pasir Pengaraian.

Pada kesempatan kali ini Dekan Fakultas Ekonomi menyampaikan harapannya untuk para calon, yaitu siapapun yang terpilih nantinya supaya bisa lebih menjalin kerjasama dengan pihak dekanat dan lebih komunikatif seperti BEM yang telah lalu.

"Siapapun nanti yang terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Fakultas Ekonomi UPP ini, untuk lebih bisa menjalin kerjasama dengan Dekanat serta membawa kemajuan di Fakultas Ekonomi," harapnya.

Masih ditempat yang sama, Wikki Yuliandra Selaku Gubernur BEM FE yang masih menjabat, mengatakan bahwa dilaksanakannya kegiatan debat kandidat tersebut merupakan suatu langkah yang sangat positif, salah satunya untuk dapat melihat kapasitas yang dimiliki oleh masing masing calon pasangan.

"Dengan adanya kegiatan debat kandidat ini, di sini nanti kita bisa melihat kapasitas para calon Gubernur dan wakil Gubernur BEM Fakultas Ekonomi yang akan dipilih nantinya," ungkap Wikki.

Wikki juga mengatakan kontribusi di bidang kemahasiswaan juga sangat perlu ditingkatkan untuk menuju Universitas Pasir Pengaraian yang lebih maju, aktif, kreatif dan berprestasi.

Sementara itu ketua panitia Dikson Efrando Sidabutar mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam acara ini sehingga acara ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses. Dan mengucapkan mohon maaf apabila ada kesalahan dari pihak panitia.

Acara debat ditutup oleh kesimpulan dari moderator yang menyatakan harapannya mewakili seluruh Mahasiswa Fakultas Ekonomi UPP, bahwa siapapun yang terpilih nantinya supaya bisa lebih baik lagi, mempunyai jiwa kepemimpinan dan menjadi tauladan yang baik.(iw)

0 Response to "Panitia Pemilihan Calon Gubernur BEM Fakultas Ekonomi UPP Rohul Gelar Debat Kandidat"

Posting Komentar