Gemariau.com - Akhirnya Barcelona gagal melaju ke babak semi final Liga Champions setelah ditumbangkan oleh rival nya yaitu Atletico Madrid usai dengan skor 2-0 dalam duel leg kedua perempat-final yang berlangsung di Vicente Calderon, Kamis (14/4) dini hari WIB.
Antoine Griezmann menjadi bintang kemenangan Los Rojiblancos usai sepasang golnya membobol gawang Blaugrana, sekaligus memastikan langkah timnya menuju babak semi-final turnamen musim ini dengan keunggulan agregat 3-2.
Mengusung misi mengejar ketertinggalan agregat, Atletico langsung tampil menggebrak dan terlihat dalam sepuluh menit pertama permainan. Dua peluang emas melalui aksi Yannick Carrasco dan Antoine Griezmann masih bisa dihentikan oleh kepiawaian Marc-Andre ter Stegen yang mengawal gawang Barcelona.
Kerja keras anak buah Diego Simeone terbayar pada menit ke-36, sebuah umpan silang indah dari Saul Niguez disambar tandukan tajam Griezmann tanpa mampu diantisipasi Ter Stegen. Barcelona tersentak, menit ke-41 kans didapat lewat tembakan melengkung Neymar, tapi bisa diamankan Jan Oblak. Semenit jelang turun minum Carrasco memaksa Ter Stegen berjibaku.
Tekanan hebat Atletico terus berlanjut ketika memasuki paruh kedua permainan, kecepatan para penyerang muda mereka membuat pertahanan Barcelona kerap goyah. Menit ke-53, sundulan Saul sempat membuat Ter Stegen mati langkah dan bisa saja menggandakan keunggulan Atletico apabila bola tidak dimentahkan mistar gawang.
Selepas momen itu, Barcelona meningkatkan intensitas serangan mereka, hanya saja lini belakang Atletico tampil solid dan sukar ditembus hingga memasuki satu jam permainan. Justru Atletico dengan serangan balik cepat mereka terus membahayakan pertahanan Barcelona termasuk peluang Griezmann pada menit ke-61 yang diredam Ter Stegen.
Terjadi ketegangan pada menit ke-70 usai Luis Suarez melayangkan sikutan saat berduel udara dengan rekan senegaranya, Diego Godin yang membuat sang striker dikartu kuning. Memasuki 15 menit akhir laga, Luis Enrique menginstruksikan pasukannya untuk total menyerang, ketegangan pun semakin meningkat dengan banyaknya kontak fisik.
Petaka bagi Barcelona datang tiga menit sebelum laga usai, hukuman penalti dijatuhkan wasit usai Andres Iniesta menghentikan umpan silang Filipe Luis selepas momen serangan balik dengan tangan. Eksekusi titik putih yang dilakukan Griezmann tak mampu dibendung Ter Stegen.
Kans untuk membawa laga ini berlanjut ke babak tambahan gagal diwujudkan usai tendangan bebas Lionel Messi, yang hanya berjarak satu gol untuk mengemas gol ke-500 dalam kariernya, beberapa menit jelang peluit panjang dibunyikan wasit melambung tipis di atas mistar. Atletico pun sukses menjegal laju Barcelona di Liga Champions musim ini.
0 Response to "FT : Atletico Madrid 2 - 0 FC Barcelona "
Posting Komentar