GEMARIAU.COM,PUJUD – Kapolres Rohil dan Ketua Bhayangkari Cabang Rohil bersama rombongan giat kunjuangan kerja (Kunker) , Selasa (27/9/2016) pukul. 09.30 WIB.
Kedatangan Polres disambut langsung oleh Kapolsek Pujud AKP H Kamaluddin Tambak SH, selain itu giat di hadiri, Camat Pujud, Camat Tanjung Medan, Anggota DPRD Kabupaten Rohil, para Datuk Penghulu, tokoh Agama, tokoh Pemuda,tokoh Masyarakat dan undangan dari masyarakat sekitar.
Selanjutnya acara di buka oleh Kapolsek Pujud yang menjelaskan sekilas situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pujud, kemudian dilanjutkan dengan Kata sambutan mewakili dari Camat Pujud.
Sementara itu, Kapolres Rohil AKBP Henry Posma Lubis Sik MH melalui Kasubag humas Aiptu Pangeran Yusran Chery, Selasa ( 27/9/2016 ) menyebutkan, dalam sambutannya Kapolres Rohil mengucapkan banyak terima kasih atas sambutannya.
Dalam hal ini Kapolres mengajak para Camat, Datuk Penghulu dan tokoh Agama, tokoh Pemuda dan tokoh Masyarakat untuk bersama-sama dan saling bahu membahu dengan Polri menjaga situasi Kamtibmas dan bersama melakukan pencegahan Karlahut di daerah Pujud.
"Kepada personil Polsek Pujud di harapkan agar dapat melayani masyarakat dengan baik dan jangan sekali-kali menyakiti hati masyarakat," harap Polres Rohil.
Sedangkan giat Ibu Ketua dan wakil Ketua Cabang Polres Rohil dan rombongan disambut langsung oleh Ibu Ketua ranting Polsek Pujud, bersama anggota Bhayangkari ranting Polsek Pujud.
"Giat Ibu bhayangkari sedang berlangsung di ruang bhayangkari ranting Polsek Pujud, situasi aman, tertib dan Kondusif," kata humas.(Zul)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Polres Rohil Kunker di Polsek Pujud"
Posting Komentar