-->
pasang

UN Hari Pertama, Bupati Irwan Tinjau di SLTP Selatpanjang

Gemariau.com, Selatpanjang - Bupati Kepulauan Meranti Drs H Irwan MSi Senin (9/5) pagi melakukan peninjauan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SLTP  di Selatpanjang.

Dua sekolah yang di tinjau tersebut, SMPN 2 Rintis dan SMPN 4 Desa Banglas.  Kedatangannya itu saat siswa hampir selesai mengerjakan soal-soal ujian.

"Alhamdulillah pelaksanaan UN hari pertama ini lancar. Kita doakan anak-anak kita bisa menyelesaikan soal dengan baik. Saya pesankan agar mereka istirahat yang cukup, sarapan pagi, dan kerjakan soal dengan tenang," ungkap Irwan di sela-sela peninjauan tersebut.

Dalam peninjauan ini, Bupati Irwan sengaja tidak masuk ke ruangan saat siswa sedang ujian. Bersama kepala sekolah dia justru meninjau beberapa bagian ruangan sekolah yang dirasakan perlu renovasi.

Baru usai ujian dilaksanakan Irwan bertemu dengan para siswa. Melihat kedatangan Bupati, para siswa terlihat antusias, mereka berlomba-lomba bersalaman dan minta foto bersama dengan Bupati Irwan. (mr)

0 Response to "UN Hari Pertama, Bupati Irwan Tinjau di SLTP Selatpanjang"

Posting Komentar