-->
pasang

Hasil Euro 2016: Hungaria 3 - 3 Portugal


Gemariau.com - Hungaria vs Portugal berakhir dengan skor 3-3. Meskipun Cristiano Ronaldo mencetak dua gol, tetap saja skor Portugal vs Hungary hanya memberikan satu angka untuk Seleccao. Pasalnya, tim lawan juga beraksi via dua gol Balazs Dzudzsak dan satu dari Zoltan Gera. Namun, hal ini sudah cukup untuk mengantar Seleccao lolos ke 16 besar sebagai peringkat ketiga grup. Sementara Hungaria, jadi juara Grup F.

Drama berdarah terjadi di Parc Olympique Lyonnais (Décines-Charpieu) pada Rabu (22/6). Portugal tengah menanti keajaiban setelah hanya bisa menuai dua angka dalam dua laga awal. Segalanya berjalan serba salah untuk pasukan Fernando Santos ketika di menit 19, Hungaria justru unggul lebih dahulu. Berawal dari keriuhan di depan kotak penalti akibat tendangan sudut, Zoltan Gera membidik bola liar dengan tembakan kencang ke sudut gawang lawan.'

Rui Patricio tak bisa menghalangi gol tersebut, kedudukan 1-0. Portugal yang semakin terjepit melakukan segala cara. Menit 39, umpan Pepe diselesaikan oleh Joao Moutinho hanya untuk dianulir wasit karena offside. Namun Seleccao berangkat ke paruh kedua dengan skor imbang, setelah umpan ajaib Cristiano Ronaldo membelah bek Hungaria, dan dituntaskan oleh Nani tanpa ampun pada menit 42.

Pasca turun minum, drama belum juga berakhir. Malah semakin menggila. The Magyars kembali unggul via gol tendangan bebas Balazs Dzudzsak di menit 47. Bola membentur Andre Gomes untuk meluncur ke arah berlawanan dari perkiraan Patricio. Namun, Portugal membalasnya cepat pula. Tiga menit berselang, CR7 menyengat. Ia menyambut umpan Joao Mario dengan tendangan tumit yang ampuh.

Dalam kedudukan demikian, Hungaria untuk ketiga kalinya unggul. Menit 55, Hungaria lagi-lagi mendapatkan tendangan bebas. Kali ini Dzsudzsak gagal melewatkan bola dari pagar betis. Tapi sekali lagi ia bisa menembak. Dan kaki Nani yang berusaha menghalau, justru membantu bola melesak masuk gawang Portugal.

Balasan datang dalam sekedipan mata. Tujuh menit berselang, Quaresma yang baru masuk, mengirim bola silang cantik. Cristiano Ronaldo mencetak gol keduanya dengan tandukan jitu jarak dekat yang menaklukkan kiper Gabor Kiraly. Skor 3-3, segalanya menguntungkan dua tim ini.

Tidak ada yang berubah hingga akhir, Portugal dan Hungaria sama-sama lolos. Tapi di 16 besar, Seleccao akan bersua Kroasia.

Gol: Zoltan Gera 19, Balazs Dzudzsak 47 dan 55/ Nani 42, Cristiano Ronaldo 50 dan 62

Hungaria (4-2-3-1): Kiraly; Lang, Juhasz, Guzmics, Korhut; Pinter, Elek; Lovrencsics, Gera (Bese 46), Dzsudzsak; Szalai (Nemeth 71)

Portugal (4-3-3): Patricio; Vieirinha, Pepe, R Carvalho, Eliseu; Gomes (Quaresma 61), W Carvalho, Moutinho (Renato Sanches 46); Nani, Ronaldo, Joao.

0 Response to "Hasil Euro 2016: Hungaria 3 - 3 Portugal"

Posting Komentar