-->
pasang

Berlusconi Siap Menjual AC Milan


Gemariau.com - Presiden AC Milan Silvio Berlusconi mengaku akan menjual klub kesayangannya tersebut. Berlusconi merasa sudah cukup baginya selama tiga dekade memiliki klub itu.

Milan pertama kali diambil alih Berlusconi pada 1986 ketika klub itu mengalami krisis keuangan hebat dan sedang berada di Serie B. Namun, di tangan Berlusconi-lah, Milan mencapai masa kejayaan yang membuat mereka disegani di Italia maupun Dunia.

Sederet gelar bergengsi didapat Milan selama Berlusconi memimpin klub itu seperti delapan Scudetto, lima gelar Liga Champions, dan dua gelar Piala Dunia Antarklub. Selain itu, Berlusconi juga dengan royalnya membuang-buang uang mendatangkan pelatih kelas satu dan juga tentunya para pemain bintang.

Namun, ada masanya Berlusconi mulai habis dan tiga tahun tanpa kompetisi Eropa jadi pertanda bahwa Milan kini dalam bahaya besar. Berlusconi mengaku tak lagi kuat menyokong Milan sendirian dan dia pun membutuhkan investor baru yang bisa membangkitkan klub ke masa kejayaannya.

Maka dari itu, Berlusconi berkeras tak mau menjual klubnya, termasuk ke konsorsium yang diwakili oleh pengusaha Thailand Bee Taechaubol, sebelum akhirnya dia menemukan rekan bisnis asal Cina yang disebut-sebut siap menyuntikkan dana 100-200 juta euro per musim.

Dengan demikian Berlusconi pun siap mengakhiri 30 tahun masa kepemimpinannya.

“Saya pikirtsetelah 30 tahun, sudah tiba saatnya bagi saya menjual Milan. Tapi saya ingin meninggalkan Milan kepada seseorang yang mampu membuat Milan jadi tim kuat di Italia dan dunia lagi, dan dia yang berkomitmen mengeluarkan uang untuk tim setiap tahunnya,” ujar Berlusconi di Soccernet.

“Saya siap untuk menjualnya. Saya sudah mencari jalan keluarnya selama setahun ini,” sambungnya.

“Investor Cina sepertinya adalah grup yang solid. Jika mereka ingin mendapat pemain bintang untuk jadi juara, mereka harus berinvestasi 100-200 juta euro per musim,” tutupnya.

0 Response to "Berlusconi Siap Menjual AC Milan"

Posting Komentar